Sinergi Untuk Negeri, TNI-Polri Bekerjasama Dengan Pegiat UMKM Apesadamas Banyumas Bagikan Sembako Kepada Masyarakat
Banyumas – Sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat di tengah pandemi Covid-19 TNI-Polri bekerjasama dengan Pegiat UMKM Apesadamas kabupaten Banyumas menggelar Bakti Sosial kepada masyarakat dengan cara membagikan paket sembako dengan tema sinergi untuk negeri.
Bertempat di halaman di halaman Makorem 071/Wijayakusuma Jalan Gatot Subroto desa Sokaraja Kidul kecamatan Sokaraja kabupaten Banyumas, Komandan Korem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P yang didampingi Kombes Pol Muchamad Firman L. Hakim, SH, S.I.K, M.Si (Kapolresta Banyumas), Letkol Kav Kristianto, S.Sos (Kasrem 071/Wijayakusuma), Letkol Inf Candra, S.E., M.I.Pol. (Dandim 0701/Banyumas), para Kabalak Aju Korem, FKUB Banyumas dan Pegiat UMKM Banyumas telah dilaksanakan penyerahan bingkisan sembako secara simbolis serta penyerahan kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang akan menyalurkan langsung kepada masyarakat. Jum’at 30/04/2021.
Komandan Korem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P menyampaikan mari kita mendoakan kepada rekan atau saudara dan keluarga KRI Nanggala 402 yang mengalami musibah semoga korban ditempatkan di surga dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
Setiap hari jumat kita akan melaksanakan bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga masyarakat yang membutuhkan dan nanti sembako akan diantar oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas secara langsung ke rumah-rumah warga untuk menghindari kerumunan. Tambahnya.
Kegiatan ini semata-mata kepedulian kita semua TNI-Polri dan Pengiat UMKM/Apesadamas kabupaten Banyumas "Sinergi Untuk Negeri" dalam membantu masyarakat yang membutuhkan ditengah pandemi Covid-19 ini. Pungkasnya.
Secara terpisah Komandan Kodim 0701/Banyumas mengatakan kali ini kembali TNI-Polri bekerjasama dengan Pegiat UMKM Banyumas menggelar bakti sosial dengan membagikan 500 paket bingkisan yang berisi beras 5kg, sirup, dan roti 1 kaleng kepada masyarakat.
"Bakti sosial ini dilakukan dalam rangka TNI-Polri ikut ambil bagian untuk meringankan beban saudara-saudara kita ditengah pandemi Covid-19 saat ini dan sekaligus mensosialisasikan Protokol Kesehatan kepada masyarakat," terangnya.
Penyaluran paket sembako dilaksanakan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas menggunakan kendaraan bermotor ke sasaran yang ditentukan, dengan tetap mempedomani protokol kesehatan. dengan sasaran kali ini di kecamatan Sokaraja 120 paket, kecamatan Banyumas 120 paket, kecamatan Kalibagor 120 paket, Panti Asuhan Darmoyuwono Mersi 30 paket, Panti Asuhan Dipo Sudarmo Kober 30 paket, Panti Asuhan Siloam Porka 15 paket, Panti Asuhan Kalimasada Kober 20 paket, Panti Asuhan Al Ma'un Kober 30 paket dan panti asuhan Muhammadiyah Jln Dr. Angka Purwokerto 15 paket. (AuL).
Komentar
Posting Komentar