Kodim Banyumas Peringati Isra Mi’raj Sebagai Ajang Untuk Meningkatkan Keimanan

Banyumas – Memperingati Isro Mi’roj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah atau 2023 Masehi, Kodim 0701/Banyumas menggelar pengajian dan doa bersama di Masjid As Sidiq komplek Kodim 0701/Banyumas Jl. Jenderal Soedirman No. 204 Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas, dengan mendatangkan Ustadz M. Sa'dullah, S. Th I., pengurus majelis wakil cabang NU Kedungbanteng. Jum’at 17/02/2023.


Kegiatan Isro Mi’roj yang mengangkat tema sholat membentuk karakter patriot NKRI yang tangguh, serta diikuti oleh prajurit dan PNS Kodim 0701/Banyumas dan jamaah sholat jum’at.

Dalam tausiyahnya Ustadz M. Sa'dullah, S. Th I., menyampaikan bahwa Isra Miraj merupakan perjalanan malam Nabi Muhammad dari Mekah ke masjid terjauh, yaitu Masjidil Aqsa di Yerusalem, lalu naik ke surga, dimurnikan dan diberi perintah bagi umat Islam untuk sholat lima kali sehari.

“Isra Mi’raj akan sulit difahami dengan akal manusia, hanya keimanan kepada Allah SWT dan kecintaan kepada Baginda Nabi sajalah yang menjadikan kita manusia yang beriman,” ungkapnya

Marilah kita tingkatkan takwa kepada Allah Taala. Dengan takwa yang sebenar-benarnya yaitu menjalankan semua perintah Allah dan meninggalkan semua larangan-Nya. Karena apabila kita bertakwa dengan sebenar-benar takwa, maka Allah telah menjanjikan untuk memberi jalan keluar dari kesulitan yang kita hadapi dan Dia menganugerahkan rizki yang tidak terduga.

Sebagai muslim yang berhaluan Ahlussunah Waljamaah, kita seharusnya menjadi pelopor dan penengah sunah-sunah Rasulullah dan melestarikan amalan-amalan para ulama salafash-shalihin. Di antara sunah Rasulullah tersebut adalah shalat berjamaah.

Shalat berjamaah mengajarkan disiplin seorang makmun senantiasa mengikuti gerakan imam dan berada di belakang imam. Hal ini tentu membiasakan melatih kedisiplinan dalam kehidupan seseorang, menghilangkan ego, perbedaan dan dengan penuh kerendahan hati patuh dan taat pada pimpinannya, yaitu imam. pungkasnya. (AuL).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koramil Cilongok Berikan Materi Bela Negara dan Latih PBB SMK Maarif NU I Dengan Prokes Yang Ketat

Tanamkan Jiwa Disiplin, Koramil Jatilawang Adakan Latihan Dasar Kepemimpinan di SMP Negeri 1

Tim Slogdam IV/Diponegoro Periksa Kendaraan Dinas Kodim Banyuma